Kelaya Hair Treatment Review, Pilihan Saya Atasi Rambut Rontok

review kelaya hair treatment

Sebelumnya di blog ini saya sempat bercerita tentang perawatan rambut rontok pasca melahirkan. Edisi kali ini, saya ingin update sedikit tentang perawatan tersebut setelah menemukan produk lokal baru yang nggak kalah bagus, yakni Kelaya Hair Treatment.

Masalah rambut rontok

Sebenarnya kerontokan rambut sehari-hari merupakan hal yang lumrah sebagai bentuk regenerasi. Sama halnya dengan adanya sel kulit yang mati setiap harinya. Namun, kerontokan rambut menjadi masalah ketika jumlah helai yang rontok di luar batas normal 50-100 helai. Memang sih nggak mungkin kita bisa menghitung sebanyak itu, tapi setidaknya kita bisa mengira-ngira apakah kerontokan rambut ini sudah melampaui kewajaran atau tidak. Cara paling gampang adalah dengan mengamati volume rambut, apakah semakin terasa menipis dan menunjukkan gejala kebotakan di kepala?

Masalah rambut rontok tidak hanya disebabkan perubahan hormon pasca melahirkan. Dilansir dari Kompas Lifestyle dan Hello Sehat, berikut ini adalah beberapa faktor yang turut memengaruhi kerontokan rambut:

  • Kekurangan protein dan zat besi
  • Sering menggunakan pengering/ pemasan rambut
  • Sedang mengalami stress yang parah
  • Perubahan hormon setelah melahirkan
  • Memiliki masalah tiroid
  • Akibat mengonsumsi obat-obatan tertentu
  • Faktor genetika (keturunan)

Untuk mengatasi masalah rambut rontok, tentunya kita memerlukan bahan-bahan yang dapat membantu menyuburkan rambut. Misalnya seperti minyak kemiri dan lidah buaya. Kedua bahan ini sangat terkenal akan khasiatnya untuk membantu menghitamkan dan melebatkan rambut. Hanya saja, untuk menggunakan kedua produk tersebut secara manual pastinya lumayan merepotkan ya. Apalagi kalau kita ini tipe wanita yang sibuk dan padat aktifitas.

Untung saja saat ini sudah ada produk perawatan rambut lokal yang bisa membantu kita mengatasi masalah rambut rontok dengan mudah dan praktis. Produk ini sudah mengandung minyak kemiri dan ekstrak lidah buaya di dalam produknya. Yuk, kita kenalan lebih jauh dengan Kelaya Hair Treatment ini.

Apa sih Kelaya Hair Treatment ini?

Kelaya Hair Treatment merupakan rangkaian produk perawatan rambut yang diproduksi oleh PT Sekawan Kosmetik Wasantara. Rangkaian perawatan rambut Kelaya sendiri terdiri dari 3 jenis produk dan semuanya sudah terdaftar di BPOM. Setiap produknya juga sudah dilengkapi dengan outer box  yang terbuat dari karton berwarna hitam. Ketiga prroduk tersebut adalah:

  • Minyak Kemiri (NA 18201000101)
  • Shampoo (NA 18181002721)
  • Hair Serum (NA 18201000289)
Baca juga:  Natur Hair Tonic Aloe Vera Bantu Suburkan Rambut Tanpa Alkohol

Dan di artikel ini saya akan mengulas satu per satu pengalaman pemakaian produk tersebut selama 2 minggu terakhir. Produk yang saya tulis berikut ini sudah disesuaikan dengan langkah penggunaannya.

Rangkaian produk Kelaya Hair Treatment

Minyak Kemiri Kelaya – 50 ml

Langkah pertama penggunaan Kelaya Hair Treatment dimulai dari minyak kemiri. Hadir dengan warna serba hitam, produk minyak kemiri Kelaya memberikan klaim sebagai berikut:

  • Membuat rambut tetap hitam
  • Menjaga kesehatan kulit kepala
  • Menjaga kekuatan akar rambut
  • Menjaga rambut tidak mudah patah

Baca juga: 7 Perawatan Diri yang Akan Saya Lakukan Usai Wabah Corona

Minyak kemiri Kelaya dikemas dalam botol airless pump yang terbuat dari plastik berwarna hitam. Penutupnya juga terbuat dari plastik hitam transparan. Yang saya suka dari kemasan ini adalah bentuk pompanya yang sangat praktis saat digunakan. Dengan model pompa seperti ini, saya tinggal tekan dan arahkan pompa ke area kulit kepala yang diinginkan lalu neratakannya dengan tangan. Bisa juga dituang ke telapak tangan, hanya saja saya lebih nyaman dengan cara pertama.

Cara pakai:

  1. Tuang minyak kemiri secukupnya ke telapak tangan.
  2. Usapkan dan ratakan ke kulit kepala sambil dipijat lembut. Utamakan area bermasalah.
  3. Diamkan selama 3 menit lalu bersihkan dengan shampo Kelaya.

Tekstur minyak kemirinya terbilang unik dan lain dari yang biasanya saya temui. Jika kebanyakan minyak kemiri yang ada di pasaran berwarna kuning bening dan teksturnya sedikit kental, tekstur minyak kemiri Kelaya justru cenderung cair dan berwarna merah anggur. Aromanya sendiri seperti aroma buah kemiri yang dibakar. Saat diaplikasikan, biasanya saya cukup pompa sebanyak 5x sudah dapat diratakan ke seluruh kepala.

Key ingredients:

  • Kukui Aleurites Molaccana Nut Oil (minyak kemiri)
  • Hydrogenated Castor Oil (minyak jarak)

Harga: Rp 129.000,-

Kelaya Shampoo – 250 ml

review kelaya hair treatment
Kelaya Hair Treatment Shampoo

Setelah cukup waktu menggunakan minyak kemiri, langkah kedua adalah keramas dengan shampo Kelaya. Bahan utamanya menggunakan minyak kemiri dan ekstrak lidah buaya yang sudah terkenal akan khasiatnya untuk menghitamkan dan menyuburkan rambut. Manfaat dari gabungan kedua bahan tersebut pada produk Kelaya adalah sebagai berikut:

  1. mengatasi rambut rontok & kebotakan
  2. melebatkan dan menghitamkan rambut bayi / anak – anak
  3. menumbuhkan rambut lebih cepat
  4. memanjangkan rambut
  5. memperkuat akar rambut
  6. menyuburkan kembali akar-akar rambut
  7. mencegah rambut bercabang
  8. menghaluskan rambut
  9. menghilangkan ketombe
  10. mengkilapkan rambut
Baca juga:  Mencicip Hair Grow Activation Therapy by ERHA Ultimate Hair Care

Baca juga: Review shampoo yang aman untuk ibu hamil

Produk shampo Kelaya dikemas dalam botol pompa plastik berwarna hijau transparan. Tekstur cairan shampo-nya tergolong lebih kental dibanding tekstur shampo biasa. Warnanya bening menyerupai gel dan sedikit agak lengket. Walau pada daftar komposisinya terdapat bahan SLeS, busa yang dihasilkan tidak terlalu banyak. Selain itu, shampo ini juga mengandung menthol yang memberikan sensasi dingin di kulit kepala saar sedang keramas. Shampo Kelaya ini juga memiliki aroma asam segar yang lembut dan tidak mengganggu.

Key ingredients:

  • Aloe Barbadensis Extract (ekstrak lidah buaya)
  • Menthol
  • Aleurites Moluccana Extract (ekstrak kemiri)

Kendala pada shampo ini terletak pada pompanya yang sepertinya tidak diperuntukkan tekstur sekental shampo Kelaya. Jadinya, sedikit dibutuhkan usaha ekstra untuk mengeluarkan shampo dari pompa. Karena saya orangnya nggak sabaran, biasanya saya langsung buka tutup pompa dan mengeluarkan isinya tanpa pakai pompa. Review tentang shampo Kelaya ini sudah pernah saya bahas di channel Youtube Mels Playroom. Silahkan tonton selengkapnya pada video di atas.

Harga: Rp 125.000

Kelaya Hair Serum – 20 ml

Langkah terakhir dari perawatan rambut Kelaya adalah dengan menggunakan hair serumnya setelah keramas. Hair serum Kelaya diperkaya dengan Panax Ginseng Extract, Argan Oil, dan vitamin B5 untuk membantu menguatkan akar rambut serta menjaga kesehatan kulit kepala. Kemasan botolnya serupa dengan versi minyak kemiri Kelaya, hanya saja ukurannya lebih imut-imut karena cuma berisi 20 ml.

Baca juga: Hair tonic lokal untuk rambut rontok

Tekstur dari serum ini tentu saja cair dan berwarna bening transparan. Aromanya mengingatkan saya pada parfum pria yang maskulin dan lumayan menyengat karena turut mengandung alkohol. Saat dipakai ke kulit kepala juga memberikan sensasi dingin berkat kandungan menthol di dalamnya.

Key ingredients:

  • Panax Ginseng Extract
  • Panthenol
  • Hydrolized Soy Protein
  • Argania Spinosa Kernel Oil
  • Glycerin
  • Menthol
  • Hydrogenated Castor Oil
  • Oleanolic Acid
  • Biotinoyl Tripeptide-1

Cara pakai:

  1. Gunakan serum pada seluruh kulit kepala
  2. Pijat lembut selama 3 menit terutama pada area kerontokan rambut
  3. Dapat digunakan setiap hari pada pagi dan sore hari, baik dalam kondisi rambut basah maupun kering dan tidak perlu dibilas
Baca juga:  5 Cara Mengatasi Penuaan Rambut

Harga: Rp 119.000

Kesan selama pemakaian Kelaya Hair Treatment

Selama penggunaan produk Kelaya Hair Treatment ini saya tidak menemukan kendala berarti. Dalam artian saya cukup nyaman dengan kualitas produknya. Apakah efektif dalam meredakan kerontokan rambut? Saya lumayan merasakannya, seperti berkurangnya kerontokan rambut. Hasilnya bisa dilihat pada foto berikut.

Perihal untuk menebalkan dan menghitamkan rambut, saya rasa masih perlu penggunaan rutin yang lebih lama. Soalnya isi produk minyak kemiri dan hair serum-nya bagi saya tergolong sedikit. Jadi, belum terlalu kelihatan maksimal, produknya sudah habis duluan. Kebetulan ibu mertua saya juga ikut menggunakan produk ini dan beliau suka sama produk Kelaya. Akhirnya kami berencana untuk repurchase Hehehe… Mungkin bisa dijadikan masukan untuk Kelaya supaya bisa memproduksi minyak kemiri dan hair serum dalam ukuran yang lebih besar. Untuk penggunaan rutin, hair serum 20 ml sangat sedikit dan cepat sekali habisnya, apalagi jika dipakai lebih dari 1 orang.

Bagi yang rambutnya diwarnai seperti saya, tidak perlu khawatir kalau produk Kelaya akan memudarkan catnya. Selama penggunaan, saya tidak menemukan adanya warna rambut yang luntur akibat pemakaian produk.

Kenapa harus beli produk ini?

  • Kelaya hair Treatment merupakan produk perawatan rambut buatan lokal dengan bahan yang berkualitas
  • Semua produk sudah terdaftar di BPOM sehingga terjamin keamanannya
  • Semua produk Kelaya di atas nyaman digunakan dan untuk shampo-nya sudah terlihat efektifitasnya mengurangi kerontokan rambut

Rangkaian produk Kelaya Hair Treatment bisa didapatkan di Shopee, baik di toko resmi (kelayaofficial) ataupun reseller yang bertebaran di sana. Silakan pilih toko yang nyaman untukmu. Informasi lebih lanjut bisa follow akun Instagram mereka di @kelayahairtreatment.

Thanks for reading and see you in the next post!

Melissa Tjia

Born in 1988 and currently living as a wife and mom of a couple of kids. Been blogging since 2012 and have collaborated with numerous brands from various industries. In 2018, decided to be a full-time blogger while nursing kids at home. For inquiries please contact hello@melsplayroom.com. Follow my Instagram and Twitter account @melsplayroom for more skincare updates. Let's be friends!

23 Comments

  1. Salam kenal ka,,mau sedikit berbagi pengalaman memakai kelaya shampo kok rambut aku makin parah ya rontoknya udh hampir sebulan dulu tidak separah ini,,kira² gak cocok atau kenapa ya?

    1. halo kak, mungkin bisa coba distop dulu dan ganti shampo lain, terus lihat perbandingannya gimana. Karena namanya produk perawatan belum tentu bisa cocok 100% di semua orang ya kak.

  2. Ahh bagus bangett ya produknyaa? Masalah dirambut aku No.1 RONTOK battt kek segumpalan gitu dan gaenak banget. Apalagi kalo pms beuhh gaena parah:(( rambut aku skrg tipis? Maka dr itu aku ga betah rambut panjang perawatannya susah dan always rambut pendek dr dulu krn lebih gampang diatur dan ngehindari rambut rontok ku??
    kalo ada produk ini hmm bisa di list deh jadiin refrensi, kapan” moga aja bisa beli???

  3. Tioma karina Siagian

    Rekomended buat rambut rontokk akuuu

  4. Pas banget rambutku lagi rontok parah jadi pengen cobain juba deh Kelaya Hair Treatment ini

  5. lengkap banget produknya, aku haruscoba nih soalnya rambut suka rontok banyak banget ketika keramas

  6. ada minyak kemiri. saya belum pernah tahu sebelumnya tenyata warnanya bukan bening ya, tapi merah anggur. dan lagi itu aromanya kemiri banget ya, beneran produk dr bahan alami

  7. Rambut rontok ini memang masalah banget, terutama bagi wanita yaa..
    Dirawat dengan produk yang baik seperti Kalaya ini, jadi seneng elus-elus rambut yaa…lembut dan kembali tumbuh lebat.

  8. Aku jadi penasaran sama kelaya shampoo deh yg katanya membantu mengatasi rambut rontok & kebotakan serta melebatkan dan menghitamkan rambut dan menumbuhkan rambut lebih cepat.

  9. Org zaman dulu pakai kemiri dan lidah buaya dan diproses dengan cara sederhana utk dibalurkan ke rambut supaya rambut tetep hitam dan gak rontok ya mbak? Kalau zaman skrng gak perlu susah lagi tinggal shampoan dan pakai minyak kemirimya Kelaya ini. TFS reviewnya.

  10. Pas banget lagu rontok jugaa . Jadi bisa buat rekomendasi produk buat aku cobain..

  11. Pas rambut rontok dan memvaca artikel ini. Bisalah jadi pilihan buat atasi rambut rontok. Menganggu soalnya 🙁

  12. Aku baru dengar nih produk Kelaya Hair Treatment ini mba. Komposisinya yang mengandung kemiri ini yg buat penasaran. Karena kemiri bagus untuk rambut.

  13. Wah, lumayan ya khasiatnya Kelaya ini buat ngatasi rambut rontok. Duh, aku jadi keingetan rambut sendiri yang rontoknya parah. Kalo pake produk ini kayaknya bisa banyak berkurang rontoknya. Kepengen nyoba serumnya deh. Ceki-ceki ke tekape.

  14. Kelihatan bgt itu di poto after nya, rontoknya mulai berkurang. Worth to try bgt buat yg punya masalah rambut rontok ya.

  15. Wah ternyata ini produk lokal ya, kece banget deh bisa mengurangi rambut rontok, btw aku penasaran sama Minyak Kemirinya, kandungannya udah terkenal bagus soalnya

  16. Aku tertarik deh mba sama yang Kemiri, ingredients lengkapnya boleh diinfo mba? Hehehe apakah bebas chemcial sintetis?

    1. Produknya nih membantu banget ya untuk yg bermasalah dg kerontokan rambut. Lokal punya lagi ya kan

  17. Menarik banget ini produk, kebetulan rambutku lagi rontok parah nih dan ini bisa jadi pilihan perawatan rambutku. Ntar aku cobain deh.

  18. Kusuka pake minyak kemiriiii, penasaran sm brand ini huhu baru tau telat bgt gasih akuuu. Penasaran mau cobain juga rangkaian dari kelaya ini

  19. wah aku baru tahu ni brand ini kepo sama minyak kemirinya menarique banget

  20. duh aku juga nih akhir akhir ini rambut lagi rontok paraaah jadi pengen cobain ini juga deh, aku kayanya baru tau soal produk ini, jadi kepo pengen cobain juga siapa tau cocok nih

  21. aku juga mels, sehari bisa rontok sampe 100 lembar, makanya aku penasaran pengen cobain kelaya juga siapa tahu bisa mengurangi kerontokan rambutku juga

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

[instagram-feed]
error: Do not copy! Please share the link instead. Thanks!