[Review] Kemasan Softlens Super Tipis Illustro 1 Day dari Optik Melawai

Illustro 1 day

Optik Melawai baru-baru ini meluncurkan produk softlens transparan terbarunya yang bernama Illustro. Apa yang membedakannya dari softlens merk lain? Tak lain ada pada kemasannya yang diklaim sebagai kemasan lensa kontak tertipis di dunia, dengan ketebalan hanya 1 mm saja! Illustro ini juga dirancang sebagai softlens harian dengan masa pakai 1 hari saja.

PicsArt_02-17-12.38.58
Bisa dilihat dari foto di atas, ketipisannya bagai selembar kertas ya. Untuk mendukung kemasannya yang revolusioner, bagian wadah softlensnya juga terbilang unik. Menggunakan teknologi pop-up dan bahan aluminium foil, lensa akan otomatis menghadap ke atas saat kemasan dibuka dan mudah diambil tanpa kesulitan, mengurangi kemungkinan kotoran dan minyak dari jari berpindah ke permukaan mata.
PicsArt_02-17-02.02.47
Kemasan Illustro sendiri juga hadir dengan cover yang unik dan menarik.
PicsArt_02-17-12.36.54Dikutip dari website Optik Melawai, lensa kontak Illustro 1-day terbuat dari (Hema-GMA) hioxifilcon A sebuah bahan yang dapat mengikat air dengan cepat dan mengurangi pengeringan sehingga memberikan hidrasi dan kenyamanan sepanjang hari.
Desain tepi “Centraform” yang unik mengurangi gesekan antara kelopak mata dan tepi lensa ketika Anda berkedip.

Pengalaman Pemakaian

Dalam rangka memperkenalkan produk terbarunya dan bertepatan dengan momen Hari Valentine, Optik Melawai memberikan sampel Illustro 1-day secara cuma-cuma. Syaratnya sangat mudah, yakni bagi follower yang namanya mengandung huruf L-O-V-E akan mendapatkan 1 buah (bukan 1 pasang yah :)) lensa Illustro per 1 huruf. Jadi kalau nama kamu mengandung keempat huruf tersebut, maka kamu berhak mendapatkan 4 pcs lensa. Huruf double tetap dihitung sebagai 1 huruf.
Contohnya seperti nama saya yang tercantum di KTP: MELISSA OLIVIA, maka saya mendapatkan 4 pcs lensa tersebut –rejeki anak soleh :p.
Promo ini berlaku serentak di seluruh outlet Optik Melawai dan kamu hanya perlu menyerahkan KTP untuk verifikasi data.
PicsArt_02-17-02.00.13
Sejak pertama kali memakai softlens, saya selalu memilih lensa berwarna. Alasannya sederhana, karena saya takut kalau lensa bening itu tiba-tiba terjatuh, pasti setengah mati harus mencarinya hehe…
Jadi, Illustro ini adalah softlens bening pertama yang saya pakai lho. Ketika mencoba memakainya, sensasinya benar-benar nyaman ternyata! Tekstur softlens sangat lembut sehingga begitu dipasangkan ke mata, rasanya sangat ringan dan malah serasa tidak pakai softlens. Kandungan airnya juga cukup menunjang mata untuk beraktivitas seharian tanpa terasa kering. Saya pakai dari jam 8 pagi hingga menjelang jam 12 malam, mata tetap terasa nyaman.
PicsArt_02-17-02.01.36
Illustro tersedia hingga minus 10 dan dijual retail dengan harga 300rb-an untuk 15 pasang. Bagi kamu yang tertarik ingin mencoba Illustro gratis, promo Optik Melawai masih berlaku hingga 21 Februari 2016. Syarat dan ketentuan lebih jelas bisa mengunjungi akun Instagram mereka di @optik_melawai.
Cheers!
 

Melissa Tjia

Born in 1988 and currently living as a wife and mom of a couple of kids. Been blogging since 2012 and have collaborated with numerous brands from various industries. In 2018, decided to be a full-time blogger while nursing kids at home. For inquiries please contact hello@melsplayroom.com. Follow my Instagram and Twitter account @melsplayroom for more skincare updates. Let's be friends!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Do not copy! Please share the link instead. Thanks!