Suka bingung bagaimana bikin lip swatches yang bagus dan menarik? Sebelum makin bingung, baca dulu yuk artikel berikut tentang tips bikin lip swatches ala Lippielust, hasil Ngopi Cantik bareng komunitas Beautiesquad.
Sebagai beauty blogger, tak jarang ya kita harus mereview lipstik dan salah satu poin yang harus kita buat adalah dengan membuat swatches untuk memperlihatkan hasil warna lipstik tersebut sebagai referensi konsumen. Lippielust, yang dikomandoi oleh beauty blogger bernama Rissa, mengawali dunia per-swatches-an ini karena sering melihat hasil lip swatches beauty blogger bule yang rupaya ketika ia coba sendiri, hasilnya malah tidak sesuai harapan karena perbedaan warna kulit. Berangkat dari pengalaman tersebut, Rissa membuat sendiri lip swatches yang bisa dijadikan rekomendasi bagi warna kulit Asia.
Berawal hanya dari sebagai hobi, tanpa terasa Rissa dengan Lippielust-nya sudah berjalan 5 tahun lamanya. Dari mengerjakan semua seorang diri, kini Lippielust sudah berkembang memiliki tim independen yang menangani divisi kreatif, finance, PR, foto/ videografer, dan kelak akan menambah personel photo retoucher. Berangkat dari pengalamannya sebagai lip swatcher, ini dia sejumlah tips dan cara menghadapi tantangan dalam membuat lip swatches ala Lippielust!
Baca juga: Review Posy Lip Cream Shade Greed
Tips #1 – Persiapan membuat lip swatches ala Lippielust
Persiapan mental
Yang paling utama dalam membuat lip swatches adalah mempersiapkan mental kita, khususnya keberanian. Pekerjaan ini rentan terhadap komentar publik, maka dari itu kita juga harus siap mental dalam menghadapi komentar. Jangan sampai mundur hanya karena merasa nggak pede atau takut dikomentari.
Peralatan
Supaya hasil foto lip swatches lebih maksimal, Rissa menyarankan untuk menggunakan tripod dan timer (jika ada) supaya posisi pose lebih stabil tanpa harus ribet pegangin kamera. Selain itu, pastikan juga arah foto mendapat cahaya matahari atau lighting yang memadai supaya hasilnya lebih optimal.
Selain menyiapkan peralatan fotografi, tentunya kita juga harus menyiapkan perlengkapan lip swatchesnya dong. Di luar lipstik yang akan kita swatch, kita juga perlu menyiapakan kapas, sponge, dan makeup remover dalam jangkauan, sehingga menghemat waktu jika tiba-tiba butuh revisi swatches.
Waktu
Dalam proses pembuatan foto lip swatches ini, Rissa biasanya membutuhkan waktu 3-5 hari kerja apabila termasuk menulis konten blog. Satu konten biasanya dikerjakan oleh tim Lippielust 1 minggu sebelum deadline, dengan rincian planning sebagai berikut:
Hari pertama, fotografer akan mengambil foto produk secara keseluruhan supaya kemasan masih dalam keadaan bersih.
Hari kedua, sesi foto untuk arm swatch. Jika warna lipstik tidak terlalu banyak, Rissa suka membuat gambar-gambar stylish untuk swatching (styled swatch) agar lebih menarik, selain classic swatch yang wajib ada di setiap konten Lippielust. Dalam 1 hari ini, tim Lippielust bisa mengerjakan 1-3 brand sekaligus tergantung dari banyaknya warna.
Contoh classic swatch Contoh styled swatch
Hari ketiga, barulah jadwal sesi foto dengan bibir Rissa. Sama dengana rm swatch, dalam 1 hari sesi foto ini bisa diambil foto menggunakan 1-3 brand sekaligus.
Hari keempat, tim Lippielust akan menuliskan konten untuk ditayangkan di blog. Pada hari keempat dan kelima ini, biasanya Rissa mendedikasikan waktu khusus untuk edit foto dan membuat konten blog.
Tips #2 – Menghadapi tantangan dalam membuat lip swatches
Dalam melakukan pekerjaan, pasti ada yang namanya tantangan. Begitu pun dalam membuat lip swatches ini. Dari pengalaman Rissa, ada 3 tantangan yang ia hadapi selama menjalani profesi sebagai lip swatcher ini:
- Sinar matahari
Ya, Rissa dulu tinggal di Sukabumi yang dijuluki Islandia-nya Indonesia karena saking jarangnya sinar matahari menyinari tanah Sukabumi alias sering mendung. Jadi, ia harus pintar-pintar memilih waktu yang pas untuk melakukan lip swatches agar hasilnya bagus dan didukung oleh pencahayaan terbaik di dunia – matahari.
Meski tidak tinggal di Sukabumi pun, arah jendela rumah juga kerap menjadi tantangan tersendiri supaya kita bisa mendapat cahaya matahari yang pas. Maka dari itu, kita harus pintar-pintar menyiasatinya. - Bibir pecah-pecah
Nah, ini bisa dibilang tantangan yang lumayan sulit. Rasanya nggak indah ya kalau kita bikin lip swatch di bibir tapi bibirnya lagi kering kerontang begitu. Alhasil, apabila sampai kejadian seperti itu, mau nggak mau kita harus menunda lip swatch sampai bibir membaik. - Lip stain
Menurut Rissa, tantangan yang nggak kalah beratnya adalah ketika dia harus swatch produk lip stain. Kenapa? Karena biasanya ketika dihapus, masih ada sisa noda lipstik di bibir dan tentunya ini menyita waktu yang cukup lumayan untuk membersihkan 1 warna lipstik sebelum lanjut ke warna berikutnya.
Baca juga: Resep Praktis Mengatasi Bibir Pecah-pecah dalam Semalam
Tips #3 – Mengedit hasil foto
Setelah mengambil foto, tahap selanjutnya adalah melalui proses editing. Bagi Rissa, mengedit foto bukanlah sesuatu yang haram selama tidak dilakukan berlebihan. Pantang bagi seorang lip swatcher hanya mengambil 1 foto warna lipstik lalu sisa warna lainnya diedit menggunakan photoshop. Menurut Rissa, sebanyak apapun warna lipstik yang kita dapat, setiap warna harus tetap dipakai di bibir atau swatch di tangan lalu diambil fotonya satu per satu.
Photo editing hanya berfungsi sebagai alat bantu untuk meningkatkan kualitas foto atau mengoreksi warna agar terlihat menarik dan mendekati warna asli lipstiknya. Bahkan seorang beauty blogger sekelas Michelle Phan pun masih menggunakan teknik color correction ini saat mengedit foto sebelum diposting.
Jika edit foto hanya berkisar di area memuluskan kulit, mengatur tata cahaya dan kontras warna, selama intinya tidak berlebihan, hal tersebut tidak masalah dan malah dianjurkan agar hasil fotonya terlihat seperti professional shot. Berikut ini contoh hasil foto lip swatch karya Lippielust yang diambil dari website miliknya.
Rekomendasi tools yang biasa digunakan Rissa saat mengedit di photoshop:
- Spot Healing Brush tool (biasanya untuk menghilangkan zits / jerawat), Clone Stamp Tool, Mixer Brush Tool, High Pass / Sharpen, Eyedropper Tool, dan Liquify.
- Adjustment untuk color correction. Fitur adjustment yang paling sering dipakai: Brightness / Contrast, Color Balance, Hue / Saturation, dan Levels.
Tips selanjutnya tentang photo editing lip swarches dari Rissa adalah:
- Sebaiknya dilakukan di siang hari karena masih terang dan pencahayaan alami masih bagus.
- Jangan sungkan untuk swatch ulang di tangan untuk memeriksa kemiripan warna asli vs di layar.
Q&A
Seperti biasa dalam Ngopi Cantik bareng Beautiesquad, pasti disediakan sesi tanya jawab langsung dengan narasumber. Berikut ini rangkuman pertanyaan yang muncul pada sesi tersebut terkait tips dan trik membuat lip swatches ala Lippielust.
Bila memiliki bibir yang asimetris, bagaimana mengakalinya?
Untuk permasalahan ini, rupanya Rissa juga mengalami masalah yang sama. Daripada mengandalkan fitur photoshop yang nantinya malah membuat ketergantungan dan melelahkan, Rissa mengakalinya dengan membentuk garis bibir di area yang kurang simetris dengan menggunakan lip pencil yang senada dengan warna lipstik.
Jika punya kulit warm undertone tapi harus mereview lipstik dengan cool undertone, bagaimana caranya supaya tidak terlihat aneh di foto?
Tidak ada yang harus dilakukan. Tujuan dari swatching itu sendiri adalah untuk memperlihatkan bagaimana satu warna lipstik itu jika dipakai dengan tone warna kulit kita. Jadi kalau memang hasilnya terlihat aneh, ya berarti demikian dampak lipstik cool tone di kulit warm tone, sebagai referensi konsumen. Tidak semua warna lipstik memang cocok dikenakan semua warna kulit.
Color correction sebetulnya hanya bertujuan untuk membantu memperbaiki pencahayaan pada foto apabila hasil foto terlihat kurang terang atau warnanya kurang vibrant, bukan untuk menyesuaikan tone lipstik dengan warna kulit kita, karena nanti hasilnya malah terlihat tidak asli.
Apa yang harus dilakukan kalau lipstik yang di-swatch enggak pigmented tapi kalau dilayer berkali-kali malah hasilnya jadi nggak bagus?
Mengatasi warna lipstik yang nggak pigmented, biasanya Rissa akali dengan memoles 2 layer, dengan catatan menunggu lapisan pertama benar-benar kering agar tidak patchy. Jika sudah 2x layer tapi hasilnya masih sama, ya berarti memang sudah tidak tertolong lagi dan direview apa adanya saja.
Bagaimana bila harus mereview produk lip stain di bibir yang mudah kering dan patchy?
Jika produk yang akan direview memang jenisnya susah hilang dan kalau kita hapus dengan makeup remover akan bikin bibir kering dan patchy, Rissa menyarankan agar khusus menyediakan 1 hari hanya untuk foto swatch. Sambil menunggu bibir kembali lembab, kita bisa menggunakan lip balm dan minum dulu sebelum take ulang.
Demikian rangkuman Ngopi Cantik edisi ke-9 bareng Beautiesquad ini dengan tema Lipstick Swatching 101 with Lippielust. Ternyata dalam membuat foto lip swatch ini juga membutuhkan waktu yang tidak sedikit demi hasil foto maksimal ya. Semoga tips lip swatches ala Lippielust kali ini bermanfaat buat teman-teman sekalian dan lebih semangat lagi membuat foto swatches-nya ya!

Thank you for reading and see you in the next post!
jadi tau cerita dibalik pembuatan content seperti ini, malah aku mikirnya foto foto yang seperti ini editan komputer, jadi hanya merubah warna lipstiknya aja
ternyata untuk membuat lip swatches juga butuh waktu berhari-hari, makanya aku penasaran kok bisa bagus dan hasilnya clear banget
Iya bener banget sih, thanks for your info mba
Swatchesnya yang gambar kue tart itu gimana cara bikinnya yaa… keren banget swatches bisa dilukis seperti itu. Ternyata banyak tips untuk membuat swatches gini ya, baru tau lhooo…
warna-warnanya itu lho mba Mels, bags-bagus banget. Pengen aku.
Bisa untuk ganti-ganti hari, kepo-kepo ah produknya pengen beli warna apa
gileee ternyata sampe semingguan ngerjainnya ya, pantas hasilnya maksimal. Keren banget ya totalitasnya.
hal kayak gini wajib di share ke orang2 sih biar pada paham bahwa bikin swatches tuh gak semudah yang dibayangin, jadi mereka bisa lebih appreciate sama hasil kerja para influencer 🙂
persiapan mentaaal… duh sampai segitunya ya mbak untuk bikin lip swatches. iya, sih, kalau mental ga kuat, bisa baper nih kalau ada komentar negatif dari netizen. aku angkat tangan nih untuk kegiatan yang beginian
seru banget ngopcan nyaa.. dan kalau liat swatch2 nya teh Rissa emang bikin geleng geleng kepala sih, adaaa aja idenya yang unik dan keren tuuuhh
Saluutt sama biyuti blogger kece yang bisa bikin foto dan video dengan kece2, karena memang investasi waktunya wow ya mba.
Luar biasa sih Lippielust itu totalitas banget kalau bikin swatch. Aku aja bikin swatch 3 lipstik udah ngos2an, gimana dia yang kerjaannya swatch berbagai macam lipstik. Kayanya aku mau coba tips pakai lip liner deh soalnya bibir aku juga ndak simetris.
emang keren hasil fotonya ya, lalu ditopang dengan kondisi bibir nya Rissa yang cakep, penuh gitu, banyak yang pengen ya punya bibir begitu, bagus sih hasil fotonya, profesional.
padahal bibirnya rissa ga sesempurna itu lho 🙂
Aduh itu swatchesnya kenapa bagus bagus tak terkalahkan. Aku kayaknya nggak bisa bikin bagus mba. Miring miring nggak karuan. Kayaknya harus banyak latihan
Ku baru tahu nih lip swatches, padahal suka banget kalau lihat foto-foto lipstik dengan bibir yang bagus. Memang ya untuk hasil karya yang ciamik, keren, pengerjaannya kudu serius dan nggak instant.
wah terima kasih infonya, suka banget aku liat hasil swatchnya itu loh. kece – kece, aku masih belajar nih
Ternyata di balik hasil foto swatches lipstick yang cantik² banget ini ada profesi yang punya peran penting banget ya. Aku baru tau ada profesi ini.
Keren, nih jadi ga monoton bikin swatches yah kak. Noted nih tip – tip keren nya. Ku cobain ah tar
Waaaaa, komplit banget beb. Serasa lebih dekat banget banget banget sama Lippielust, nih.
Ilmunya mantuulll banget beb terkait hal-hal tentang lipstick dan ulasannya.
Detail dan lengkap tipsnya mba dan point pertama itu persiapan mental betul juga kadang suka ga berani yang macam2 suka down dengerin omongan hahaha..
well bagus deh ini infonya bener-bener kasih info bagus
lippie lust emang juara kalau bikin swatch ya, bisa rapi gitu, pernah liat BTSnya, ternyata pakai isolasi dan berkali2 bikin biar hasilnya rapi, luar biasa effortnya
Mantap nih tipsnya, kadang saya suka mengedit foto kalau hasilnya kurang pas. Biasanya sih main ke warna biar kece. Tapi semuanya memang perjuangan ya biar hasilnya cetar
wah makasi tipsnya, boleh nih dipraktekkan kali-kali kan dapat review lipen. Biar keliatannya enak dilihat dan bikin orang yang baca jadi tertarik juga
Di balik hasil yang kece emang butuh perjuangan yang nggak main2, ya. Salut!
seru banget deh ngopcannya, aku kemarin udah mau ikut tapi telat masuk grup :((
bagus beb tulisan kamu detail, thanks banget infonya ?
tips2 dari kak Rissa ngebantu banget ?
Lippielust by ka Rissa ini kece abis deh. Aku makin mupeng sama hasil swatch-an nya yg sangat pro banget! Super rapih, dan ternyata d balik itu semua pasti ada kerja keras ya bersama tim
Boleh juga nih di praktekan, kadang aku suka bingung kalau pas ingin review lipstick. Palingan cuma ku buat simple aja tapi pengen yang enak dilihat juga.
Wah tipsnya berguna sekali nih ternyata untuk mengulas dan menswatch lipstik tuh butuh banyak waktu dan persiapan buat hasil yg maximal
senang banget aku ikut ngopcan ini bermanfaat banget, ternyata utk ngasilin konten super bagus kayak punya ka risa caranya dan tantanngan mantap banget ya huhu
wah warnanya bagus-bagus banget Mba, pinky girly gitu, sebagai yang baru belajra make up, melihat list perlengkapannya masih meraba-raba, tapi bermanfaat sekali ini Mba tulisnanya, buat aku si pemula di bidang make up
Tips yang berguna banget ya jadi kalau mau Swatch lipstik begitu memang ada foto retouching ya biar hasil fotonya oke ya
Effortnya luar biasa ya ternyata membuat lip swatches gini. Itu contoh swatchesnya keren-keren loh. Amat membantu para calon pengguna produk dekorasi lip yang lagi ngincer produk pilihannya.
Lucu-lucu banget sekarang yaa…swatch lipstik pakai model gambar-gambar gitu…
Beda gak siih…antara di swatch ke tangan sama ke bibir hasilnya?
Fotonya rissa memang selalu bagus ya, aku suka bingunh rissa bisa foto semua bentuk bibir sama cuma beda warna, hebat pisan hehe
Sebenarnya ini profesi yang cukup punya resiko juga ya untuk kesehatan bibir, karena harus coba berbagai lipstick. Tapi hasil fotonya emang juara banget deh.
Keren banget ya swatchnya bisa macem2 gambar gitu. Jadi lebih artistik. Pantas aja emang usahanya lebih ya
wahh berguna banget tips nya bebh makasih lo sharing nya aku book mark nih soalnya mau rencana nge swatch gincu juga